Review Samsung Galaxy J7 Max terbaru


Dalam waktu bersamaan di bulan Juni 2017 yang lalu, Samsung merilis dua produk terbarunya yaitu Samsung Galaxy J7 dan Galaxy J7 Max untuk meramaikan pasar ponsel dikelas menengah. Sejumlah penyempurnaan dilakukan untuk mendongkrak kinerja generasi Galaxy J series sebelumnya, sehingga spesifikasi Samsung Galaxy J7 Max cukup dapat diandalkan untuk bersaing dengan produk sekelas besutan vendor lain, seperti Oppo F1s, Oppo F3 dan Vivo V5. Berikut review Samsung Galaxy J7 Max:
 
Tampilan yang Elegan

Tampilan yang mewah dan elegan tersuguh lewat desain stylish dengan list yang mengelilingi bagian kamera serta bodynya yang ramping setebal 8.1 mm. Kesan mewah dan elegan menjadi semakin terasa karena body ponsel berbalut bahan yang terbuat dari metal serta digunakannya 2,5D Curved Glass.
 
Layar Lapang dan Jernih

Bagi penggemar game dan mereka yang suka nonton streaming bakal dimanjakan oleh ponsel ini karena layar yang dimiliki cukup lapang dengan bentang 5.7 inchi. Layar tersebut juga menghadirkan tampilan yang jernih, karena menggunakan LCD IPS capacitive touchscreen 16M colors dengan resolusi HD 1080 x 1920 yang memiliki tingkat kerapatan sebesar ͂ 386 ppi. Ditambahkannya Corning Gorilla Glass 4 membuat layar terlindungi dari goresan dan benturan ringan.
 
Dapur Pacu yang Mumpuni

Ditanamkannya chipset MediatekHelio P20 yang dipadukan dengan procesorOcta-core yang memiliki clockspeed sampai dengan 1,6 GHz membuat spek Samsung Galaxy J7 Max pada sektor dapur pacu cukup dapat diandalkan.Apalagi masih didukung dengan RAM berkapasitas 4GB dan GPU Mali T880MP2 pada sektor grafis.
 
Konektivitas yang Lengkap

Dual slot SIM card yang dimiliki ponsel ini tidak hanya mampu beroperasi pada jaringan GPRS, EDGE dan 3G tapi juga mendukung 4G LTE Cat 6 300/50 Mbps. Untuk konektifitas jarak dekat, tersedia Wi-Fi, dual band, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 4.2, A2DP, LE, USB On The Go dan microUSB 2.0. Sedang untuk fitur pencari lokasi dan pemetaan peta tersedia A-GPS dan GLONASS. Paket Nelpon Murah Simpati.
 
Internal Storage yang Lapang

Bagi mereka yang suka menyimpan data pada ponsel, Galaxy J7 Max cukup dapat diandalkan karena memori internal yang dimilikinya berkapasitas cukup lapang, yaitu 32GB yang dapat diupgrade dengan menggunakan microSD sampai dengan 256GB.
Dual Kamera yang Mumpuni

Kamera depan dan kamera belakang yang tersemat pada J7 Max memiliki resolusi yang sama, yaitu 13MP. Dengan resolusi sebesar itu, gambar yang dihasilkan tidak perlu diragukan. Jangankan swa-foto, untuk merekam gambar video berkualitas Full HD (1080p) pun mampu

Fitur fotografiini menjadi salah satu spesifikasi Samsung Galaxy J7 Max yang diandalkan, karena selain dilengkapi dengan lensa beresolusi tinggi juga dilengkapi dengan sejumlah fitur pendukung seperti Aperture f/1.7, LED flash, Auto focus, face detection, touch focus, Smart Glow Ring dan beberapa fitur yang lain.(*)

www.paketnelponsms.net

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Halaman

Copyright © 2021

MadMax